training-of-trainers-tot-nutrisi-sekolah-mitra-program-prosper-ii-kab-serang

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Serang menghadiri undangan Training of Trainers TOT Nutrisi Sekolah Mitra Program Prosper II Kab. Serang, Kamis (6/5/2021).

Promoting a Sustainable and Food Secure World (PROSPER) adalah program kerjasama antara Cargill dan Yayasan CARE Peduli (YCP) yang bertujuan untuk meningkatkan keamanan pangan dan gizi, serta ketahanan terhadap perubahan iklim. PROSPER Indonesia akan berkontribusi pada tujuan jangka panjang dari PROSPER Internasional yaitu mengurangi angka diare dan penyakit menular pada siswa sekolah dasar, guru, orang tua dan masyarakat, melalui beberapa kegiatan seperti membangun/merehabilitasi sarana sanitasi dan kantin sekolah, serta meningkatkan perilaku hidup bersih dan sehat, merehabilitasi kantin sekolah serta memperbaiki perilaku makan sehat, dan berkebun di sekolah.


Sebagai bagian dari proses pelaksanaan Program PROSPER II di masing-masing Sekolah Dasar mitra, yang salah satunya siswa dan masyarakat memiliki akses untuk memilih makanan yang sehat serta mengingat pendekatan holistik program PROSPER yang tidak hanya menitikberatkan pada pembangunan fisik tetapi juga pada peningkatan gizi dan perilaku makan sehat siswa, guru, orang tua, dan masyarakat sekitar sekolah, merupakan suatu kebutuhan untuk mewujudkan generasi penerus bangsa yang sehat dan bebas dari diare dan penyakit menular lainnya.


Adapun tujuan dari Training of Trainers (ToT) Nutrisi antara lain guru yang akan menjadi pelatih nutrisi telah memahami dan menguasai materi mengenai nutrisi serta mendapatkan peningkatan kapasitas untuk dapat memfasilitasi pelatihan nutrisi di sekolah.